Etika Kerja

7 Tips Cara Menjadi Karyawan Yang Baik

menjadi karyawan yang baik - agroindustri.id

AGROINDUSTRI.ID – Anda seorang karyawan dan ingin menjadi karyawan yang baik?. Menjadi karyawan yang baik memanglah sulit, karena tanggung jawab pekerjaan yang berat membuat orang akan lebih sering terlihat galak. Sedangkan menjadi karyawan yang baik merupakan kewajiban bagi setiap orang yang bekerja.

Dengan menjadi karyawan yang baik maka hasil pekerjaannya pun akan mendapatkan hasil yang bagus. Selain itu perusahaan akan bangga dan bisa saja kita akan mendapat promosi naik jabatan. Lalu bagaimankah cara menjadi karyawan yang baik? Berikut ini tipsnya :


1. Berperilaku Secara Profesional

Tempat kerja merupakan rumah kedua bagi kita, baik itu berupa kantor pemerintahan, perusahaan multifungsi, maupun perjalanan bisnis. Di tempat kerja ini kita akan dituntut untuk dapat bekerja secara profesional. Jika mengobrol itu memang sebuah tradisi di Indonesia tidak ada salahnya untuk sekedar mengobrol dengan rekan kerja. Akan tetapi dalam mengobrolpun ada batasannya sendiri, apalagi di jam kerja.

Untuk menjadi karyawan yang baik sebaiknya berperilaku secara profesional saat diajak mengobrol dengan teman kerja. Bersikap tegaslah dengan memberi peringatan kepada teman yang mengajak untuk mengobrol terlalu sering tentang hal diluar pekerjaan.

2. Belajarlah Untuk Menerima Kritikan

Jika kita memiliki bos yang suka mengritik, tentunya ini sangat menyebalkan. Namun sebagai karyawan yang baik kita harus lebih sabar. Daripada mengeluh tentang kritikan pedas, sebaiknya renungkan sejenak apa yang jadi kritikan. Dan cari solusi bagaimana cara untuk mengatasinya. Jika pekerjaan dan kritikan tidak sesuai maka tenangkan diri terlebih dahulu, jangan terlalu dibawa dengan perasaan.

Karena kita membutuhkan pekerjaan tersebut, maka lebih baik mengabaikan kritikan yang ada dan tunjukkan kemampuan kita bahwa kritikan itu salah.

3. Selesaikan Pekerjaan Melebihi Ekspektasi

Cara menjadi karyawan yang baik berikutnya yaitu pelajari dengan baik bagaimana cara untuk menyelesaikan pekerjaan. Lakukan pekerjaan sebaik mungkin dan kembangkan dalam menyelesaikan pekerjaan. Dengan mengerjakan pekerjaan melebihi ekspektasi misalnya menyelesaikan pekerjaan sebelum deadline akan meningkatkan kualitas kerja menjadi lebih baik.

4. Menjalin Hubungan Yang Baik Dengan Sesama Rekan Kerja

Untuk dapat menjalin hubungan yang baik dengan rekan kerja, jangan remehkam teman kerja. Mereka merupakan orang-orang terbaik yang ahli pada bidangnya, oleh karena itu kita harus dapat menghargai mereka. Dengan menjalin hubungan yang baik sesama rekan kerja maka tentunya kita akan menjadi karyawan yang baik.

Perlakukan setiap orang dengan ramah dan sopan, apapun profesi mereka. Walaupun hal ini terbilang sederhana ternyata hal ini memberikan manfaat yang luar biasa. Untuk menjaga diri hindari terlalu dekat dengan rekan kerja yang malah bekerja karena hal ini akan berpengaruh terhadap diri kita.

5. Pertahankan Reputasi dan Performa Kerja

Mempertahankan reputasi dan kinerja kerja juga merupakan salah cara menjadi karyawan yang baik yang juga perlu anda perhatikan. Selalu berangkat kerja lebih awal dan tepat waktu akan memberikan kita track record di perusahaan. Dengan tetap menjaga reputasi maka kita akan dikenal sebagai karyawan yang baik.

6. Jadilah Bagian Dari Sebuah Solusi

Jangan takut untuk memberikan pendapat atau solusi dalam sebuah masalah perusahaan. Hal ini menjadikan kita lebih dapat membantu jalannya perusahaan dengan baik. Namun dalam memberikan solusi harus tepat dan pas dalam keadaan yang ada. Dengan menjadi dari bagian sebuah solusi akan membuat kita menjadi karyawan yang baik dalam perusahaan.

7. Jauhi smartphone Saat Jam Kerja

Saat bekerja fokuslah pada pekerjaan jangan bermain smartphone. Sering bermain smatphone akan menjadi kurangnya efektifitas dalam bekerja.

Demikian informasi tentang cara menjadi karyawan yang baik. Semoga tips-tips di atas dapat bermanfaat. Selamat mencoba.

Comments

Trending

To Top